Lowongan Kerja Medan Maret 2022 S1 Di ATR/BPN Sumatera Utara





REKRUTMEDAN.COM - Lowongan Kerja Medan Maret 2022 - Selamat berjumpa kembali dengan www.rekrutmedan.com sumber informasi lowongan kerja terbaru, terupdate dan terpercaya.

Berikut kami sampaikan informasi Lowongan Kerja dari ATR/BPN Sumatera Utara

Rekrutmen Tenaga Individual Kontrak Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Rencana Tata Ruang (RTR) Daerah Provinsi Sumatera Utara Tahun Anggaran 2022 dapat menjadi referensi karir berikutnya bagi sobat kompaskerja.com yang masih mencari pekerjaan. Jika saat ini anda berada di usia 35 tahun ke atas pun masih mendaftar pada seleksi ini, sesuai persyaratan umum yaitu maksimal 40 tahun dapat melamar.

Tahukah anda? Dalam rangka pelaksanaan Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Rencana Tata Ruang (RTR) Daerah Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Utara membutuhkan Tenaga Individual Kontrak sebanyak 2 (dua) orang.



Informasi Rekrutmen Tenaga Individual Kontrak Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Rencana Tata Ruang (RTR) Daerah Provinsi Sumatera Utara Tahun Anggaran 2022

KUALIFIKASI UMUM

  1. Warga Negara Indonesia;
  2. Berusia minimal 25 (dua puluh lima) tahun sampai 40 (empat puluh) tahun pada tanggal 31 Maret 2022,
  3. Tidak berstatus PNS atau terkait kontrak kerja dengan instansi manapun;
  4. Memiliki komunikasi yang baik;
  5. Memiliki disiplin, integritas dan loyalitas yang tinggi;
  6. Sehat jasrnani dan rohani;
  7. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai di suatu instansi, baik instansi pemerintah maupun swasta;
  8. Bersedia bekerja penuh waktu (fulltime);
  9. Sanggup bekerja dalam tekanan dan target waktu yang ditetapkan;
  10. Mempunyai laptop untuk menunjang pekerjaan;
  11. Memiliki kemampuan menulis yang baik, berdiskusi dan dapat bekerja di dalam tim (team work) maupun secara mandiri;
  12. Memiliki keinginan untuk belajar dan mempelajari hal-hal baru.

KUALIFIKASI KHUSUS DAN RUANG LINGKUP

Posisi Individual Kontrak Bidang Perencanaan Wilayah dan Kota

  1. Pendidikan minimal S-1 di bidang Perencanaan Wilayah dan Kota dengan IPK minimal 3,00 dan status akreditasi jurusan minimal “B”;
  2. Lingkup Pekerjaan:
    a. Identifikasi, verifikasi dan strukturisasi data dasar penyusunan RDTR;
    b. Berkoordinasi dan berkomunikasi dengan instansi terkait dalam penyediaan data dasar penyusunan RDTR;
    c. Melakukan identifikasi dan pemutakhiran secara berkala status penyusunan dan penetapan RDTR melalui Protaru di seluruh Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi;
    d. Melakukan perjalanan dinas ke Kabupaten/Kota dalam rangka koordinasi dan pengumpulan data;
    e. Menyiapkan bahan pendukung dan penyelenggaraan kegiatan diskusi pembahasan penyediaan data dasar penyusunan RDTR;
    f. Melakukan input data dasar ke dalam sistem penyimpanan;
    g. Menyusun draft laporan pendahuluan, laporan triwulan dan laporan akhir.
  3. Memiliki pengalaman profesional di bidangnya minimal 1 (satu) tahun;
  4. Memiliki peralatan laptop dan software penunjang kegiatan serta mampu mengoperasikannya, diutamakan mampu mengoperasikan ArcGIS.

Posisi Individual Kontrak Bidang Pemetaan/GIS

  1. Pendidikan minimal S-1 di bidang Geografi/Geodesi/ Geomatika dengan IPK minimal 3,00 dan status akreditasi jurusan minimal
  2. Lingkup Pekerjaan:
    a. Identifikasi, verifikasi dan strukturisasi data dasar penyusunan RDTR;
    b. Melakukan identifikasi dan pemutakhiran secara berkala status penyusunan dan penetapan RDTR melalui Protaru di seluruh Kabupaten/Kota;
    c. Melakukan kompilasi dan analisis dukungan data pertanahan terhadap penyusunan RDTR antara lain lokasi TORA/Usulan TORA, tanah kritis, peta indikatif tumpang tindih IGT (PITTI), dan tematik lainnya;
    d. Pengolahan dan penyajian data dasar terkait perpetaan;
    e. Digitalisasi data dasar terkait perpetaan yang belum berformat shapefile (shp.);
    f. Menyusun draft laporan pendahuluan, laporan triwulan dan laporan akhir.
  3. Memiliki pengalaman profesional di bidangnya minimal 1 (satu) tahun;
  4. Memiliki peralatan laptop, software ArcGIS dan software penunjang lainnya serta mampu mengoperasikannya.

Berkas Lamaran Masing-Masing 1 Rankap, Terdiri Dari :

  1. Surat Lamaran ditandatangani diatas materai Rp 10.000,-
  2. Daftar Riwayat Hidup (CV);
  3. Pasfoto terbaru berwarna ukuran 4×6 cm (berlatar belakang merah) tanpa kacamata;
  4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku;
  5. Fotokopi Ijazah terakhir beserta Transkip Nilai yang telah dilegalisir (stempel basah);
  6. Fotokopi Sertipikat Keahlian atau Ijazah Kursus/Training yang dimiliki (bila ada);
  7. Fotokopi Surat Pengalaman Kerja;
  8. Surat Pernyataan tidak berstatus PNS atau terkait kontrak kerja dengan instansi manapun ditandatangani diatas materai Rp 10.000,-
  9. Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak/NPWP (dapat dilengkapi setelah lulus);
  10. SKCK yang berlaku (dapat dilengkapi setelah lulus) dari Kepolisian;
  11. Surat Keterangan Sehat dari Rumah Sakit Pemerintah (dapat dilengkapi setelah lulus).

JADWAL PELAKSANAAN, TANGGAL DAN LOKASI

1. Penerimaan Berkas Administrasi
21 s.d. 24 Maret 2022
Kanwil BPN Prov. Sumatera Utara

2. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
25 Maret 2022
Instagram

3. Ujian Praktik dan Wawancara
28 Maret 2022
Kanwil BPN Prov. Sumatera Utara

4. Pengumuman Hasil Akhir
29 Maret 2022
Instagram

5. Penandatanganan Kontrak Kerja
Diinfokan lebih lanjut
Kanwil BPN Prov. Sumatera Utara

TATA CARA PENGIRIMAN BERKAS LAMARAN

Berkas dimasukkan dalam map berwarna KUNING. Diberi tulisan pada amplop bagian atas :

Berkas Lamaran Tenaga Individual Kontrak Fasilitasi Penyusunan RTR Daerah Provinsi Sumatera Utara TA.2022

Ditujukan kepada :

Ketua Tim Seleksi Pengadaan Tenaga Individual Kontrak Fasilitasi Penyusunan RTR Daerah Provinsi Sumatera Utara TA. 2022 KANTOR WILAYAH BADAN PERTANAHAN NASIONAL PROVINSI SUMATERA UTARA JL. BRIGJEND KATAMSO NO.45 MEDAN 20151

Catatan Penting !

– Paling lambat diterima oleh Panitia Seleksi: Tanggal 24 Maret 2022 Pukul 16.00.

Posting Komentar

0 Komentar